5 Model Kemeja Wanita yang Lagi Trend, Wajib Punya!


Kemeja wanita merupakan outfit yang wajib dimiliki, khususnya para fashionista. Saat ini, kemeja bukanlah pakaian yang digunakan untuk acara formal saja, namun juga menjadi salah satu item yang sangat trendi dan serbaguna dalam berbagai kesempatan.

Dengan perkembangan mode yang terus berubah, beberapa model kemeja wanita telah muncul sebagai tren utama wajib dimiliki. Dalam artikel, kita akan mengulas lima model kemeja wanita yang sedang trend dan menjadi kebutuhan wajib dalam lemari pakaianmu.


5 Model Kemeja Wanita Wanita Trendy

Kemeja Crop

Kemeja crop menjadi salah satu tren yang populer di kalangan wanita saat ini. potongan yang lebih pendek memberikan tampilan yang lebih modern dan edgy. Kemeja crop biasanya di padukan dengan celana high-waisted atau atau rok untuk menciptakan tampilan yang stylish dan fresh.

Kemeja wanita crop biasanya digunakan saat musim panas. Tak hanya sebagai outfit santai, kemeja crop juga bisa digunakan di acara-acara formal.


Kemeja Detail Ruffles

Kemeja dengan detail ruffles atau lipatan menjadi pilihan yang tepat untuk menambahkan sentuhan feminine pada style mu. Ruffles dapat ditemukan di bagian kerah, lengan, atau bagian depan kemeja, memberikan sentuhan yang manis dan elegan. Kemeja dengan detail ruffles cocok dipakai untuk acara formal maupun kasual.


Kemeja Blouse

Kemeja blouse adalah pilihan yang sangat serbaguna dalam dunia fashion wanita. Dengan potongan yang longgar dan nyaman, kemeja blouse bisa dipakai di berbagai kesempatan, mulai dari kantor hingga acara santai. Kemeja blouse seringkali memiliki berbagai macam detail seperti motif, warna, dan aksen yang membuatnya terlihat menarik.


Kemeja Salur

Kemeja dengan motif salur atau garis-garis adalah pilihan yang timeless da selalu stylish. Motif salur dapat ditemukan dalam berbagai variasi, mulai dari garis-garis tipis hingga yang lebih tebal. Kemeja salur cocok dipadukan dengan berbagai macam bawahan, seperti celana jeans atau rok pendek, untuk menciptakan tampilan yang casual namun tetap modis.

Atau kamu bisa memadukannya dengan vest agar terlihat lebih edgy. Pilih vest yang polos dan berwarna basic seperti hitam, beige, atau sesuaikan dengan warna kemejamu.


Kemeja Tunik

Kemeja tunik adalah pilihan yang sempurna untuk gaya yang santai namun tetap chic. Potongan yang longgar dan lebar membuat kemeja tunik sangat nyaman dipakai sepanjang hari, khususnya para hijaber. Kemeja tunik seringkali memiliki detail tambahan seperti border, aplikasi, atau motif yang membuatnya terlihat menarik.

Biasanya kemeja tunik di mix and match dengan legging atau kulot untuk memberikan tampilan yang lebih tertutup.

Nah, itulah beberapa model kemeja wanita yang sedang tren. Kamu akan selalu siap untuk tampil stylish dan fashionable dalam setiap kesempatan. Padukan dengan aksesori yang tepat dan kamu akan memukau dengan gaya yang trendy dan modis.

Jika kamu sedang mencari baju muslimah dengan desain yang modis dan stylish, kamu bisa pilih koleksi baju Nada Puspita mulai dari kemeja, blouse, tunik, hingga outer dan dress. 

Nada Puspita adalah salah satu brand hijab fashion yang populer dengan produk-produk muslimah fashion yang berkualitas. Kini, kamu bisa menemukan semua koleksinya di offline store atau di online store Nada Puspita, ya!


0コメント

  • 1000 / 1000